Welcome To Belajar Ilmu Teknologi

Pengertian Mac Address Komputer dan Fungsinya


Pengertian Mac Address Komputer dan Fungsinya ~ Bagi anda yang telah sering berurusan dengan jaringan komputer, pasti sudah pada tahu kan apa itu MAC Address dan apa saja fungsinya dalam jaringan komputer?

Dalam artikel ini penulis akan membahas tentang MAC Address dan fungsinya, jika kebetulan anda masih kurang paham apa itu MAC Address, silahkan ikuti terus tulisan ini.

Pengertian MAC Address
MAC Address adalah singakatan dari Media Access Control Address, merupakan sebuah kode unik yang diberikan untuk tiap bagian dari perangkat keras yang terhubung ke jaringan internet, misalnya NIC Card, router dan perangkat lainnya.

Dalam jaringan Mac Address merupakan sebuah alamat yang di implementasikan pada lapisan data link dalam tujuh lapisan model OSI yang merepresentasikan sebuah node tertentu.

Dalam jaringan berbasisi Ethernet, Mac Address merupakan alamat unik yang memiliki panjang 48-bit (6 bit) yang digunakan untuk mengidentifikasikan sebuah komputer, interface dalam sebuah router ataupun node lainnya.

Dalam prakteknya MAC Address juga sering di sebut sebagai Ethernet address, physical address atau hardware address.

Secara default produsen yang membuat perangkat keras jaringan telah menetapkan MAC Address yang biasanya akan di mulai dengan kode terkait dengan produsen. Mac Address di buat unik untuk setiap perangkat. Sebuah perangkat Mac Address terdiri dari enam pasang angka desimal yang di pisahkan oleh dua titik.

Pada sebuah komputer, Mac Address di tetapkan ke sebuah kartu jaringan yang kita kenal dengan NIC (Network Interface Card) yang di gunakan untuk menghubungkan komputer yang bersangkutan ke jaringan.

Kode unik Mac Address pada umumnya tidak dapat di rubah karena telah di masukkan ke dalam program ROM. Beberapa kartu jaringan menyediakan utilias yang mengizinkan pengguna untuk mengubah Mac Address, walaupun hal ini tidak di sarankan.

Jika dalam sebuah jaringan terdapat kartu jaringan yang teridentifikasi memiliki alamat Mac yang sama maka akan terjadi conflict dan komputer-pun tidak bisa melakukan komunikasi.

Baca juga:

Fungsi Router Pada Jaringan Komputer

Memperbaiki IP Address Conflict Pada Jaringan Komputer

Fungsi MAC Address
Seperti yang telah di jelaskan di atas, Mac Address di gunakan untuk mengidentifikasi seluruh perangkat jaringan secara unik agar dapat terhubung dan berkomunikasi di dalam jaringan.

Cara Melihat MAC Address
Bagi anda pengguna sistim Windows cara melihat Mac address sangatlah mudah. Cukup buka command prompt atau cmd anda. Bisa melalui All Programs, Accessories, dan klik  Command Prompt. Atau tekan Win + R dari keyboard anda dan ketikkan cmd.

Jika command prompt sudah terbuka, sekarang ketikkan ip config /all dan tekan enter. Dari hasil perintah tersebut akan di tampilkan Mac Address komputer anda.


Demikian dari artikel saya ini. Semoga bermanfaat

Terima kasih atas kunjungan anda ke blog saya yg sederhana ini :)


Widget Animasi
Diberdayakan oleh Blogger.